Sabtu, 09 April 2011

4 Langkah Untuk Mengalahkan Dorongan Merokok

By Terry Martin, About.com Guide.
Berhenti merokok adalah sebuah proses. Proses tersebut tidak akan selesai dalam satu malam, tapi jika dibandingkan dengan lama waktu kita merokok, proses tersebut terlihat sangat cepat.
Bertahun tahun merokok telah mengajarkan kita untuk bereaksi terhadap segala sesuatu dengan menyalakan rokok. Ketika kita senang, kita merayakannya dengan menyalakan rokok. Ketika kita marah, rokok dapat menenangkan kita, begitulah yang kita pikir. Mengantuk? Merokoklah supaya tetap terjaga. Lapar? Lebih baik merokok. Dan seterusnya. Antara kecanduan terhadap nikotin dan hubungan mental yang kita ikat dengan segala aktifitas merokok kita, rasanya seperti kita terikat rantai baja dengan kebiasaan tersebut.

Salah satu cara untuk sukses terlepas dari kecanduan merokok adalah dengan mengikuti perasaan dibalik dorongan untuk merokok dan merespon-nya menggunakan pilihan-pilihan yang tepat seperti tidur siang atau makan sebagai contoh. Bersabarlah dengan diri anda sendiri! Keahlian baru tersebut butuh waktu untuk dapat dikuasai dengan baik, tapi sejalan dengan waktu kamu akan menjadi lebih baik. Pada akhirnya, rokok tidak akan menjadi pemicu lagi dan kamu akan membuat keputusan-keputusan berdasarkan apa yang memang kamu butuhkan tanpa harus berpikir ulang.

Hafalkan arti dari H.A.L.T (Hungry, Angry, Lonely, Tired) dan kamu akan memiliki checklist yang sangat berguna dalam membantu kamu menguraikan dorongan merokok yang kamu alami. 9 dari 10, dorongan merokok dapat dilacak melalui empat hal ini:

Hungry (lapar)
Jika lapar, ngemil atau makanlah. Jika lapar makanan adalah jawabannya bukan rokok! Jika khawatir akan berat badanmu, cobalah minum segelas air untuk mengkontrol makan diatara jam makan. Makanlah makanan ringan yang rendah kalori.

Normalnya, peningkatan berat badan akibat berhenti merokok adalah 5-8 pounds (kurang lebih 2-4kg). Pada saat berhenti merokok, metabolisme memang berjalan sedikit lebih lambat, oleh karena itu berolahraga rutin lah tiap hari.  Pada intinya adalah, jangan terlalu keras pada dirimu sendiri. Makanlah sedikit lebih banyak tapi sebelum benar-benar berhenti merokok jangan panik dulu jika berat badanmu bertambah beberapa kilo. Berhenti merokok adalah prioritas kamu sampai benar-benar berhenti merokok. Berat badan akan selalu dapat diturunkan nanti.  


Angry (Marah)
Marah adalah pendorong yang kuat bagi kebanyak perokok. Temukanlah pelampiasan yang sehat dari rasa frustrasi mu, jika memungkinkan cobalah untuk mengatasi masalah yang sedang mengganggumu, dan selesaikanlah. Bicarakanlah dengan teman-teman dan keluarga tentang perasaan kesal mu atau tulislah dalam jurnal mu. Intinya adalah jangan membiarkan amarah bergejolak dan mengontrol mu. Mengambil sebatang rokok memang terlihat sebagai jalan keluar yang mudah, tapi bukanlah jalan keluar yang benar. Merokok sebatang saja akan mengembalikan kamu ke awal dari program berhenti merokok mu, dan kamu akan kecewa dengan dirimu sendiri. 

Kita mungkin tidak selalu dapat memilih kejadian yang terjadi disekitar kita, tapi kita selalu dapat memilih bagaimana situasi eksternal mempengaruhi emosi kita. Ini penting! Jika kita marah, kamu mempunyai kemampuan untuk mengubah perasaan negatif tersebut dengan instan. Cobalah beberapa tips penghilang stress. Berbicara positif dengan diri sendiri adalah salah satu cara keluar dari keputus-asaan. Gunakan afirmasi untuk membantumu menciptakan realitas yang kamu inginkan. Kita mempunyai kemampuan untuk mengambil tindakan yang sesuai dengan kepercayaan kita, jadi penting untuk kita perhatikan apa yang kita percayai. Buat penguatan afirmasi dan biarkan afirmasi itu ada disini dan saat ini. Daripada berkata "saya akan menjadi non-perokok yang sehat" lebih baik gunakan kalimat ini "Saya adalah non-perokok yang sehat". Daripada berkata "Saya harus berhenti merokok", katakanlah pada dirimu sendiri "Saya bisa berhenti merokok". Perusahan sedikit saja dari perilaku kita menghadapi sesuatu akan menghasilkan perbedaan yang signifikan. 

Pengetahuan adalah teman yang powerful, semakin kamu berlajar mengenai efek dari merokok, semakin berkurang nilai dari rokok dimata mu. Belajarlah untuk membenci kebiasaan merokok dan kamu akan memiliki kekuatan yang akan membantu mu bebas dari rokok dan tetap demikian selamanya.

Lonely (Kesendirian)
Atau kata untuk menjelaskan kesendirian ini adalah rasa bosan. Lihatlah 101 Things to Do Instead of Smoking. Daftar tersebut dikumpulkan dari anggota-anggota forum yang semuanya sedang dalam proses berhenti merokok. Pada awal berhenti merokok, pengalihan adalah cara yang berguna. Jika kamu bosan, cobalah fokuskan kembali perhatian mu, dan lihatlah apakah hal tersebut dapat membantu mu. 

Depresi juga termasuk dalam kategori ini, dan semua orang dapat terkena depresi. Orang yang berhenti merokok lebih mudah untuk merasa depresi, setidaknya pada saat awal berhenti merokok, karena dengan meninggalkan rokok rasanya seperti meninggalkan seorang sahabat. Jika kamu merasa mulai depresi, lakukanlah sesuatu. Ubahlah lingkungan mu, biasanya dengan mengubah lingkungan sekitar kita, juga akan mengubah perilaku kita.

Tired (Lelah)
Kelelahan dapat menjadi pendorong yang kuat untuk merokok kembali. Daripada menyalakan rokok, berilah waktu bagi dirimu sendiri untuk releks dan melambat sedikit, atau tidurlah lebih cepat jika memang dibutuhkan. Kedengarannya mudah, tapi banyak orang yang seringnya memaksakan diri untuk bekerja keras. Sadarlah. Jangan sampai diri kita sendiri yang tergilas. Lindungi program berhenti merokok mu dengan melindungi kesehatan, baik fisik maupun mental.  
Segala hambatan ini nampaknya memberikan gambaran bahwa kamu tidak akan pernah benar-benar bebas dari rokok dan pikiran untuk merokok akan selalu menjadi wabah otak mu, tapi percayalah pada dirimu sendiri, dan bersabarlah. Dulu kita mengajari diri kita sendiri untuk merokok, pastinya kita dapat mengajarkan diri kita sendiri untuk melupakan rokok. Berilah waktu pada dirimu sendiri untuk berlatih dan memperoleh pengalaman dalam hidup sebagai non-perokok. Dalam waktu singkat, hidup tanpa rokok akan terasa menjadi hal yang paling natural dalam hidup mu. Suatu hari kamu akan sampai pada titik dimana kamu justru berkata kenapa kamu tidak berhenti lebih awal, karena kehidupan tanpa rokok akan menjadi sangat mudah bagimu. Untuk sementara waktu ingatlah H.A.L.T

Tidak ada komentar:

Posting Komentar